Sayang Heulang

Sayang Heulang

Tanggal 21 September 2013 kami sekeluarga berangkat ke Pameungpeuk tujuan Pantai Santolo. Namun setiba disana ( dirumah pak Tata ) di daerah Cigadog sekitar kurang lebih 5km lagi ke pantai yang dituju, ada perubahan tujuan menjadi ke Pantai Sayang Heulang.

Tapi ada penyeselan yang tersimpan baik dihati, soalnya batre DSLR ane yang tadinya mau sekaligus mau bikin videonya juga malah ketinggalan dirumah. Jadinya yang dipake cuma yang Aquapik, Tapi lupakan saja .......

Dan ini kisahnya








Semua gambar ini masih di dalam Negatif Film dan saya menyecannya menggunakan DSLR dan Adobe photosop.

Cara Scan negatif film menggunakan DSLR dan Adobe Photoshop

Pertama siapkan Lampu ( Lighting ) dengan box penyangga / wadah dan Kain putih. Untuk lampu kurang lebih menggunakan yang 35 wat atau lebih dan untuk kain yang digunakan juga akan sangat berpengaruh terhadap hasil / kualitas gambar. Untuk kali ini saya menggunakan led 30 wat dan kain erow warna putih. Setelah itu Potret Film Negatif tersebut.

Waktunya Renang

Waktunya Renang ini dalam rangka menyambut kamera aquapik yang baru di copotin gambar sama ngetes lensa barunya. Buat lokasi sama waktunya di Kolam Renang Cicapar, 17 September 2013. Ditemenin sama Indra, Angga, Ingeu. Terus lumayan harga buat masuknya juga cuman 8 ribu / 2 orang,


Penasaran kayak gimana kejadiannya, klick aja videonya

yaumil akbar firdaus
Kacamata buat selamnya pinjem dari angga, warnanya ijo - ijo lumut. Diliat dari bibir kayak nelen sesuatu tapi entah apa yang di telen lupa, air mungkin.

Yang nampak pada photo cuma bertiga, satunya lagi ( Indra ) cuma sibuk buat motoin. Kalo renangnya sih ikut juga cuman lagi gak mau nampak pada photo.

Nah nah nah nah kenapa cuma bisa nonton aja ? masalahnya sih gak tau banget.

Liat mereka jadi ingat masa lalu

yaumil akbar firdaus

Liat mereka jadi ingat masa lalu, kok bisa ? Soalnya dulu ane waktu kecil gak jauh dari apa yang mereka lakukan hihihi. Yaaaa pokonya di masa masa indah, tapi gak sampe berani nypotin sampe celana dalem. Kan malu banget kalo keliatan gondal gandulnya. hehe

White Balance Pada Kamera

White Balance adalah Settingan Warna atau Suhu pada kamera, yang didalamnya terdiri dari Auto, Flourescent, Incandescent, Flash, Cloudy, Shade, Kelvin dan Presset.

Untuk postingan kali ini terdapat gambar yang menggunakan White Balance: Auto, Flourescent, Incandescent, Cloudy, Flash, Shade. Yang diharapkan bisa menjadi sebuah pertimbangan disaat pengambilan gambar.


AUTO
Speed: 1/2000 sec. | Iso: 200 | Diafragma: f/5 | Exposure 0
AUTO biasanya dilambangkan dengan " A ". Merupakan hasil / settingan bawaan Pabrik

Butuh Kesabaran yang Tinggi


Bener banget tuh judul, soalnya butuh kesabaran tinggi biar burungnya bisa bernyanyi. Harus nunggu kurang lebih 5 bulan lagi biar dia bisa bernyanyi. Benerkan 5 bulan itu bukan waktu yang sebentar kalo di ingat ingat terus. Tapi doainlah biar ane bisa nahanin kesabaran ane hehehe. Biar di punya mental juara juga.

FAY SHOP

Sekarang Yaumil Akbar Firdaus buka toko baru, namanya FAY SHOP

yaumil akbar firdaus

FAY SHOP ini dibuat oleh Yaumil Akbar Firdaus pada hari Minggu, 08 September 2013. Yang di dalamnya menjual berbagai jenis Hewan Peliharaan / Aksesoris, Fashion, Alat Musik dan banyak lagi.

berlokasikan di Kp. Ciakar RT 02 RW 11 Ds. Cangkuang Kec. Leles 44152 Kab. Garut

Toko online ( facebook )

Cara Membuat Action di Adobe Photoshop

Hellooo . . .

Sekarang saya mau berbagi ilmu Cara membuat action di Adobe Photoshop, Mungkin kalian sudah tidak asing lagi dengan Tutorial cara ini. Namun disini saya ingin berbagi dan berbagi lagi, apa salahnya kan. Karena ada kata, " sampaikanlah ilmu walau satu Ayat ". Dan pasti kalian juga udah pada bisa.

Cara Membuat Action di Adobe Photoshop

Langsung yang paling paling terdepan adalah menghidpkan Pc / Laptop lalu buka Adobenya, terserah mau Adobe versi berapa cuma yang sekarang saya pakai Adobe CS5. Nah adobenya kan udah kebuka langsung aja ikuti langsah seperti yang nampak di gambar.

Cara Membuat Action di Adobe Photoshop
 Ubah tampilannya menjadi Photography untuk memudahkan pengerjaan. Masukan salah satu gambar untuk bahan percobaan.

Cara Membuat Action di Adobe Photoshop
Ikuti langkahnya seperti pada gambar dari 1 - 4. Keterangan :
  1. Klick Action
  2. Create new action
  3. Beri nama Action yang akan ada buat,seperti saya memberi nama PERCOBAAN
  4. Record


Keterangan :
  1. Tanda adobe sedang me-Record pekerjaan kita
  2. Saya memberi output ( Color Balance ) Cyan - Red ke +51 { Contoh }
  3. Copykan layer Color balance tersebut ke layer pertama / Background atau dengan cara Ctrl + E
  4. Tekan stop 
  Sebagai contoh, masukan gambar yang akan kita olah / edit.
Ikut langkah seperti gambar, Keterangan :
  1. Pilih action yang tadi kita buat
  2. Play, dan liat hasilnya

Selesai deh pengerjaan Actionnya, Ini cara saya sendiri mungkin anda bisa berkreasi lebih jauh. Semoga yang saya sampaikan ini bisa bermanfaat dan berkenan.

Cara mengatasi Internet Positif

Disini saya pengen berbagi  Cara Mengatasi Internet Positif ( khusus pengguna Speedy ). Dan ini sekedar pembelajaran. Langsung kita lihat langkah mengatasinya !

Pertama

Ikuti langkah seperti pada gambar klick kanan pada bagian koneksi internet > Open network and Sharing center. Atau bisa dengan Klick kanan pada Start > Control Panel > View network and tasks.

Ikuti langkah seperti pada gambar, Pilih Conections

Ikuti langkah seperti pada gambar, Pilih Properties

Pilih dan centang Internet Protokol Version 4 ( TCP / IPvP4 )

Dari Obtain DNS Server address automatically pindahkan ke Us the following DNS server address, lalu isikan :

Preferred DNS server : 8.8.8.8
Alternate DNS server : 8.8.4.4

Seperti itulah gambaran untuk Mengatasi Internet Positif ( Situs yang di blokir Speedy ). Saya ingatkan sekali lagi ini hanya sekedar pembelajaran. Untuk anda yang mempunyai ilmu lebih silahkan berbagi. Saya siap menampung hehe.

Pencahayaan Sederhana

Buat postingan kali ini saya pengen berbagi ilmu tentang pencahaayan sederhana dalam memotret ( Photography ).Karena kekurangan Modal untuk membeli peralatan yang sangat mahal, saya memanfaatkan peralatan - peralatan yang tergolong sangat murah dan sederhana.

Alat yang saya gunakan tentunya kamera, reflektor ( Bulet ), LED 30 wat warna putih, lokasi yang digunakan ; Kamar. Langsung aja kita liat hasilnya.

 Iso : 200 | F Stop : 5.6 | Speed : 1/ 60 sec | Exposure : + 1

Iso 200 | Speed 1/125 | f/5.6 | Exposure +2

Mau tau seperti apa kronologinya, silahkan liat videonya

Sekedar Hiburan di hari minggu

Semua ini hanya untuk hiburan, dilakukan dirumah @Ingeeeu,
Minggu, 1 September 2013

Ide
dari Indra Irawan

Artis
Yaumil Akbar Firdaus

Cameraman
Ingeu Agripin

Kamera menggunakan Nikon D300s